Friday, 13 April 2018

Cara membuat Cell Excel agar tidak menunjukkan #N/A saat Cell target Kosong

     Selamat Pagi/Siang/Sore/Malam saudara/i pecinta excel. untuk kali ini saya coba berbagi ilmu sedikit tentang cara membuat cell pada excel, agar cel tersebut tidak menunjukkan #N/A pada kolom/cell tempat kita menuliskan rumus (formula).

Sebenarnya #N/A bukanlah keadaan dimana kita salah dalam menuliskan suatu formula atau rumus excel, tapi sebenarnya itu merupakan simbol bahwa kode yang digunakan tidak sesuai dengan data yang menjadi target, misalkan saja kita diberikan kunci kamar tamu, kamar tidur, dan kamar mandi, tapi kita diminta untuk menunjukkan segala sesuatu yang ada pada dapur, jelas kita tidak dapat menunjukkan, Formula excel pun seperti itu, dan untuk lebih jelasnya simak berikut ini :

anggap saja kita bekerja membuat tabel data pokok di cell A1 sampai C4, data sesuai contoh diatas.
kemudian pada cell B11 akan kita tampilkan Nama Barang berdasarkan kode di Cell B10, dan pada cell B12 kita akan tampilkan harganya, berdasarkan kode di Cell B10 juga.
Formula dasar yang digunakan untuk menampilkan adalah :
1. Pada Cell B11 ketikkan =VLOOKUP(B10,$A$1:$C$4,"2",FALSE))
2. Pada Cell B12 ketikkan =VLOOKUP(B10,$A$1:$C$4,"3",FALSE))
keterangan :
=VLOOKUP adalah fungsi yang digunakan untuk menampilkan data yang dikelompokkan secara vertikal. B10 adalah Cell tempat kita memasukkan kode atau kata kunci pencarian, $A$1:$C$4 adalah tabel A1 sampai C4 yang dikunci dengan menekan tombol F4, "2" dan "3" adalah data yang akan ditampilkan, apakah kolom ke 2 atau kolom ke 3, karena nama barang ada dikolom 2 dan harganya ada di kolom 3 dari tabel yang dikunci.

sekarang pada Cell B10 ketik kode salah satu barang, maka data yang dimaksudkan akan muncul pada cell B11 dan Cell B12,, PERTANYAANNYA..???? kenapa ketika data/kode di cell B10 dihapus maka akan muncul seperti berikut :
Cell B11 dan Cell B12 menjadi #N/A, itu mnunjukkan bahwa kode dengan data yang kita masukkan pada cell B10 tidak ditemukan, lihat saja tabel di atas,, tidak ada kode kosong, kode dimulai dari a01 sampai a03, sehingga data kosong tidak ditemukan.

SOLUSINYA :
untuk mengantisipasi hal tersebut, kita tinggal kombinasikan formula IF pada formula tersebut. Tinggal kita tambahkan fungsi IF di depan, dengan penulisan =IF(B10="","",VLOOKUP(B10,$A$1:$C$4,"3",FALSE))
tanda petik dua kali difungsikan untuk mendeklarasikan data kosong, sehingga jika data kosong, maka yang ditampilkan pun adalah kosong.
jika kita terjemahkan formula tersebut, maka akan menjadi "Jika cell B10 tidak ada data, maka yang ditampilkan adalah tidak ada data, dan selain itu tampilkan data kelompok vertikal berdasarkan kode di cell B10 yang kolom ke-3". hasilnya seperti berikut : 

tambahan :
untuk memisahkan formula kadang menggunakan tanda koma (,) atau menggunakan titik koma (;) tergantung stting bahasa komputernya.
Selamat mencoba, dan semoga ada manfaatnya.

0 comments:

Post a Comment